Jajaran Kodim 1608/Bima Beri Pengamanan Ibadah Natalan Seluruh Gereja di Bima

Semua Halaman

.

Jajaran Kodim 1608/Bima Beri Pengamanan Ibadah Natalan Seluruh Gereja di Bima

REDAKSI
Minggu, 25 Desember 2022

 



| BIMA-NTB | Jajaran Kodim 1608/Bima memberikan pengamanan dan kenyamanan umat Nasrani yang tengah menjalani Ibadah Natal di sejumlah gereja di Kabupaten Bima dan Kota Bima, Nusa Tenggara Barat, Ahad (25/12/2022). Kegiatan pengamanan itu juga melibatkan anggota Polri yang ada di berbagai sektor.

 

Dandim 1608/Bima Letkol Inf Muhammad Zia Ulhaq S.Sos melalui Pasi Intel Kodim 1608/Bima Kapten Inf Gontang P menjelaskan, ada dua wilayah pengamanan yang dilakukan anggota TNI sejak pagi hingga malam, yakni seluruh Gereja yang ada di Kabupaten dan Kota Bima.


BACA JUGA:


Danrem 162/Wira Bakti Brigjend Sudarwo Aris Pesan Agar TNI Selalu Bersama Rakyat


Kunker Wagub NTB Meninjau Inovasi BSM di Kabupaten Dompu


Seperti pengamanan lokasi Gereja Masehi Injil Timur Gemit Bethel di Raba Bima—Jln Semangka No 3 Kelurahan Rabangodu Selatan Kecamatan Raba Kota Bima. Di gereja ini mengakat Tema “Kebaktian Natal” yang di Pimpin oleh Pendeta Marthen Lathe Ngongo Billi S.Th, kemudia Gereja Pante Kosta di Indonesia (GPdI) di Jalan Martadinata No 51 RT003/RW001 Kelurahan Tanjung Kecamatan Rasana'e Barat Kota Bima. Natalan di Gereja ini mengangkat Tema “Janji Kelepasan” yang dipimpinan oleh Pendeta FRANS PLAIMO S.Th.

 

Kemudian Gereja GBI ROCK atau rumah pertemuan Jamaah, di Jalan Jenderal Sudirman Kelurahan Mande Kecamatan Mpunda Kota Bima dengan Tema “The Najarene” yang dipimpin oleh Pendeta Abraham Anselmus Sang,MPM,M.Mis. Kemudian pengamanan Perayaan Natal di Gereja Santo Yusuf, Jln Pepaya No 1 Kelurahan Rabangodu Selatan Kecamatan Raba Kota Bima dengan Tema “Pulanglah Mereka ke Negerinya melalui Jalan Lain” yang dipimpin oleh Pastor Yosep Balamakin Svd.

 

Kegiatan Perayaan Natal di GEREJA KEMAH INJIL INDONESIA (GKII) Jalan Martadinata No 26 RT003/001 Kelurahan Tanjung Kecamatan Rasana'e Barat Kota Bima, dengan Tema “DATANGLAH YA PENASEHAT AJAIB ALAH YANG PERKASA, BAPAK YANG KEKAL, RAJA DAMAI pimpinan Jemaat Pendeta DIMON SIANTURY.

 

Sementara di wilayah Kabupaten Bima, pengamanan ibadah Hari Raya Natal dan Tahun Baru bertempat di Gereja Katolik SANTO PETRUS di Dusun Nggeru Kopa Desa Palama Kecamatan Donggo Kabupaten Bima yang dipimpin oleh Romo Wayan—dengan tema "Maka Pulanglah mereka ke Negerinya melalui jalan Lain". Kemudian Perayaan Ekaristi Hari Raya Natal bertempat di Gereja Katolik St. Paulus Mbawa, Desa Mbawa Kecamatan Donggo Kabupaten Bima dipimpin oleh Romo Riko Yustadi PR dengan Tema "Kelahiran Kristus Adalah Jalan Keselamatan Bagi Umat Beriman".

 

Kegiatan Pengamanan Ibadah Sembayang dalam rangka Hari Raya Natal dan Tahun Baru bertempat di Gereja GEREJA MASEHI INJILI  DI TIMUR (GMIT), Dusun Nggerukopa Desa Palama Kecamatan Donggo Kabupaten Bima dipimpin oleh Pendeta Samron A.M Latunnusa S.Th—dengan tema "Maka Pulanglah Mereka ke Negerinya Melalui Jalan Lain".

 

“Dari rangkaian kegiatan pengamanan tersebut, semuanya berjalan dengan aman dan lancar,” demikian disampaikan Pasi Intel Kodim 1608/Bima Kapten Inf Gontang P.(*)

 

Editor : Suryadin