Desa Tertinggal Menjadi Desa Inovasi

Semua Halaman

.

Desa Tertinggal Menjadi Desa Inovasi

REDAKSI
Senin, 08 Mei 2017

MEDIANUSANTARA.ID—Sekian tahun lamanya Desa Leu di Kecamatan Bolo Kabupaten Bima, Provinsi Nusa Tenggara Barat salah satu desa yang cukup ketertinggalan. Mulai dari kesenjangan ekonomi hingga pada penataan lingkungan.
Berangkat dari itu semua—Desa Leu pun tak membiarkan hal itu terus berlarut. Sejak pemerintah pusat memberikan kepercayaan kepada seluruh desa di Indoensia untuk mengelola Alokasi Dana Desa (ADD), sejak itu pula Desa Leu mulai merubah dari ketertinggalan.
Tentu semua itu tidak lepas dari inovasi yang dilakukan oleh Kepala Desa Leu M Taufik SE, yang dinilai mampu merubah dan menata Desa Leu menjadi desa yang lebih maju. Baik dari segi ekonomi kreatif masyarakat, usaha, pertanian, sosial maupun penataan administrasi keuangan desa (ADD). Berangkat dari itu pula, maka Desa Leu pun dipilih dan menjadi duta Kabupaten Bima pada lomba Desa di tingkat Provinsi NTB.
Sebelumnya, melalui rangkaian penilaian Lomba Desa tingkat Kabupaten Bima sejak Maret hingga April 2017 kemarin, Tim penilai lomba desa Tingkat Kabupaten akhirnya menetapkan Desa Leu Kecamatan Bolo sebagai juara pertama Lomba Desa tahun 2017.
Lomba desa tersebut juga dirangkaikan dengan lomba Posyandu dan P2WKSS (Peningkatan Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat Sejahtera).
Berdasarkan Surat Keputusan Bupati Bima Nomor:188.45/403/06.16/2017 tentang Penetapan Juara Lomba Desa Tingkat Kabupaten Bima Tahun Anggaran 2017 dan Surat Keputusan Nomor:188.45/407/06.16/2017 Tentang juara lomba Pos Pelayanan Terpadu Terbaik tingkat Kabupaten Bima TA 2017, Desa Leu Kecamatan Bolo terpilih sebagai Duta Kabupaten Bima dalam lomba yang sama pada tingkat Provinsi NTB.
            Termasuk lomba Posyandu Terbaik. Yaitu Posyandu Sepeda Desa Leu Kecamatan Bolo menjuarai sehingga menjadi Duta Kabupaten Bima pada Lomba Desa dan Posyandu tingkat Provinsi NTB 2017.

Kemudian penilaian di tingkat Provinsi pun telah dilakukan, Senin (8/5/2017). Para tim penilai disambut langsung oleh Bupati Bima Hj Indah Dhamayanti Putri didampingi Kepala Desa Leu M Taufik. Hadir pula Wakil Bupati Bima Drs Dahlan M Noer, Setda Bima Drs HM Taufik HAK M.Si, dan sejumlah pejabat lainnya.(adi)