Banjir Kembali Merendam Sebagian Permukiman Warga di Desa Bolo

Semua Halaman

.

Banjir Kembali Merendam Sebagian Permukiman Warga di Desa Bolo

REDAKSI
Selasa, 31 Desember 2019


| BIMA – NTB | Dipenghujung tahun 2019 ini bencana kerap melanda di beberapa wilayah pelosok desa Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat. Angin putting beliung dan banjir, seakan menjadi langganan di setiap musim pergantian tahun.

Bila terjadi intensitas curah hujan tinggi di wilayah pegunungan, kerap mendatangkan banjir lumpur. Ini terjadi untuk kedua kalinya di Desa Bolo Kecamatan Madapangga, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat.  
Diperkirakan ratusan rumah warga di Desa Bolo terendam banjir disertai lumpur kiriman dari gunung akibat curah hujan tinggi yang terjadi pada hari Selasa (31/12/2019) siang tadi.  Meluapnya air sungai dari ujung barat permukiman warga, juga menjadi salah satu penyebab sehingga air menerjang ruas jalan raya lintas sumbawa.

Meski tidak ada korban jiwa, namun banjir yang terjadi siang tadi menimbulkan kerugian material warga masyarakat.

“Banjir kedua kalinya ini yang terparah. Semoga tidak terjadi lagi,” harap Bakar, salah satu warga setempat.

Hingga berita ini ditulis, pihak pemerintah desa setempat belum dapat dikonfirmasi terkait jumlah rumah dan kerugian warga akibat banjir bandang yang disertai lumpur itu.

Liputan: Doni
Editor: Adi Pradana