Ini Pemenang Pila BPD Dusun 5 Desa Rasabou

Semua Halaman

.

Ini Pemenang Pila BPD Dusun 5 Desa Rasabou

REDAKSI
Senin, 02 September 2019
| SUDIRMAN bersama Isteri |

| BOLO-BIMA | Perolehan hasil pemungutan surat suara pemilihan anggota BPD yang diawali di Dusun V, Desa Rasabou Kecamatan Bolo, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat, Ahad (1/9/2019) kemarin, dimenangkan oleh Sudirman.


Hasil perhitungan, Sudirman yang merupakan ketua RT10 ini meraih dukungan 196 suara, disusul Sadakah S.Pd 156 suara, Abdollah 41 suara dan Taufikurahman 40 suara.

Sementara surat suara batal sebanyak 46 lembar, dari jumlah yang memberikan hak suara di tiga Rukun Tetangga (RT) Dusun 5 sejumlah 480 pemilih.


Pelaksanaan pemilihan anggota BPD Rasabou, masih akan berlanjut selama empat hari ke depan untuk mendapatkan keterwakilan di masing-masing dusun.

Sebelumnya, di Desa Rasabou memiliki lima dusun, meliputi keterwakilan Dusun I diikuti tiga orang calon, Dusun II ada empat calon, Dusun III diikuti lima calon, Dusun IV ada tujuh orang calon dan Dusun V diikuti empat calon—kemudian tiga orang lainnya dari perwakilan perempuan, sehingga total sebanyak 26 calon.

Liputan: Bunga